by mario teguh
Sahabatku yang baik hatinya, katakanlah ini sebagai kalimatmu sendiri …
Tuhanku Yang Maha Perkasa,
Kalah adalah keadaan sementara, tapi menyerah menjadikannya permanen.
Aku harus ikhlas menerima kemungkinan kalah, sebagaimana aku bersyukur dalam kemenangan.
Menang dan kalah adalah dua sisi dari satu koin yang sama.
Sehingga,
Menghindari kegagalan adalah sama dengan menghindari keberhasilan.
Maka proyek pribadiku hari ini, adalah ikhlas memasukkan diriku ke dalam kemungkinan kalah, karena hanya dengannya mungkin bagiku untuk menang.
Sesungguhnya Engkau memanggilku mendekat kepadaMu agar aku mencapai kemenangan.
Maka tak mungkin Engkau membiarkan kekasihMu yang kecil dan penuh harap ini gagal dalam perjalanan mendekatkan diri kepadaMu.
Tuhan, sabarkanlah aku di dalam kekalahan, karena itu syarat bagiku untuk sampai kepada kemenangan.
Tuhanku Yang Maha Kaya dan Maha Pemurah,
Menangkanlah aku di tahun yang baru ini.
Aamiin
Dec 28, 2011
BERSABAR DALAM KEKALAHAN UNTUK SAMPAI PADA KEMENANGAN
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment